Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Makalah Sistem Operasi - Sistem File

Halo teman-teman semua, selamat datang kembali pada Web Blog kami, yaitu Awonapa Jr. Pada kesempatan ini kita akan sharing mengenai Sistem Operasi, Yaitu membahas Makalah Sistem Operasi Sistem File.

Makalah Sistem Operasi Sistem File

Kuliah Sistem Operasi - Makalah Sistem Operasi - Sistem File

  • Pastikan Sudah Ada Cover
  • Pastikan sudah ada Kata Pengantar
  • Sudah disiapkan Daftar Isi

Karena kita akan masuk langsung ke dalam BAB I. Jadi beberapa hal diatas harus disiapkan terlebih dahulu.

BAB I

Latar Belakang

System File   adalah   unit   penyimpan   logika   yang   diabstraksi   sistem   operasi   dari   perangkat  penyimpan.File  berisi  informasi  yang  disimpan  pada  penyimpan  sekunder  (seperti   magnetic disk,   magnetic   tape   dan   optical   disk). Informasi   dalam   file   didefinisikan  oleh pembuatnya. Sebuah  file  mempunyai  struktur  tertentu  tergantung tipenya. Tipe  file  terdiri  dari  data  baik  data  numeric,  karakter  maupun  binary  serta  program misalnya source program, object program dan executable program. 

Rumusan Masalah

Menjelaskan konsep Sistem File Linux?

Tujuan

  1. Memahami Atribute file dan ijin akses 
  2. Memahami perintah untuk mengubah ijin akses suatu file.
  3. Menggunakan perintah-perintah untuk Mengubah ijin akses.

Metode Pustaka

Metode yang dilakukan dengan mempelajari dan mengumpulkan data dari pustaka yang berhubungan dengan alat,baik berupa buku maupun informasi di internet.

BAB II

A. Konsep File

File adalah unit penyimpan logika yang diabstraksi sistem operasi dari perangkat penyimpan. File berisi informasi yang disimpan pada penyimpan sekunder (seperti magnetic disk, magnetic tape dan optical disk). Informasi dalam file didefinisikan oleh pembuatnya. Sebuah file mempunyai struktur tertentu tergantung tipenya. Tipe file terdiri dari data baik data numeric, karakter maupun binary serta program misalnya source program, object program dan executable program.d .

1. Attribute File

Sebuah file mempunyai atribut yg berbeda antara sistem operasi satu dengan lainnya, tetapi secara umum terdiri dari :

Tipe File : Menentukan tipe dari file, yaitu: 

Karakter

Arti

-

File biasa

d

Direktori

l

Symbolic link

b

Block special file

c

Character special file

s

Socket link

p

FIFO

  • Ijin akses     : menentukan hak user terhadap file ini.
  • Jumlah Link    : jumlah link untuk file ini
  • Pemilik (Owner)    : menentukan siapa pemilik file ini
  • Group    : menentukan group yang memiliki file ini
  • Jumlah Karakter    : menentukan ukuran file dalam byte
  • Waktu Pembuatan    : menentukan kapan file terakhir dimodifikasi
  • Nama File    : menentukan nama file yang dimaksud

2. Ijin Akses

Setiap obyek pada Linux harus mempunyai pemilik, yaitu  nama  pemakai  Linux (account) yang terdaftar pada /etc/passwd.
Ijin akses dibagi menjadi 3 peran yaitu : 
  • Pemilik (Owner)
  • Kelompok (Group)
  • Lainya (Others)

Setiap Peran dapat melakukan 3 bentuk operasi yaitu :

Pada file

  • R (Read)    Ijin untuk membaca
  • W (Write)    Ijin untuk mengubah / Membuat
  • X (Execute)    Ijin untuk menjalankan program

Pada Direktori 

  • R (Read)    Ijin untuk membaca daftar file dari folder
  • W (Write)    Ijin untuk mengubah / Membuat di direktori
  • X (Execute)    Ijin untuk masuk ke direktori

3. Ijin Akses

Untuk menentukan ijin akses awal pada saat file atau direktori  dibuat  digunakan perintah umask. Untuk menghitung nilai default melalui umask pada file,  maka dapat dilakukan kalkulasi sebagai berikut :

Kreasi file (biasa)

6 6 6

Nilai umask

0 2 2

        -

 

6 4 4

Kreasi direktori

7 7 7

Nilai umask

0 2 2

 

        -

 

7 5 5

 

Baik teman-teman seperti itu adalah isi dari sekilas Makalah Sistem Operasi yang akan kami sharing pada kesempatan ini. Untuk teman-teman yang membutuhkan nya bisa mengunduh dengan klik link dibawah ini:

Unduh Makalah Melalui Google Drive

Atau bisa lihat Makalah di sini

Baik teman-teman cukup seperti itu yang bisa saya sampaikan, Terimakasih sudah membaca postingan ini. Semoga bermanfaat. Salam Semangat. Awonapa!

Tag Penelusuran

  • Makalah Process dan Management Process
  • Makalah Sistem Operasi
  • Makalah Sistem Operasi - Sistem File

Posting Komentar untuk "Makalah Sistem Operasi - Sistem File"